UPT Puskesmas Tanjung Palas Utara


Green Weblog Puskesmas "KREASI"
Gerakkan mouse anda dan silahkan nikmati kembali posting blog kami!

Copyright 2011 rustamedia.blogspot.com - All rights reserved

Kegiatan Khitanan Massal di UPTD Puskesmas Tanjung Palas Utara

Sedikitnya 53 orang anak baik dari kalangan mampu maupun kurang mampu yang ada di wilayah Kecamatan Tanjung Palas Utara telah mengikuti kegiatan sunat massal. Kegiatan sunat massal yang dipusatkan di Puskesmas Perawatan Tanjung Palas Utara pada tanggal 03 Maret 2011. Kegiatan sosial ini merupakan bagian dari kegiatan Hari Ulang Tahun Persit Kartika Chandra Kirana ke-65 Cabang XVI Dim 0903/Tsr yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bulungan. Kegiatan sunat massal ini merupakan pelaksanaan yang kesekian kalinya di Puskesmas Perawatan Tanjung Palas Utara.   Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bapak Dandim 0903/Tsr, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bulungan (Bapak dr. H. Idewan Budi Santoso, M.Si), Bapak Camat Tanjung Palas Utara serta unsur Muspika Kecamatan Tanjung Palas Utara.

 image Photo bersama setelah acara berlangsung, Pimpinan dan staf UPTD Puskesmas Tanjung Palas Utara bersama Kepala Dinas Kesehatan dan Ibu Persit Kartika Chandra Kirana Kodim 0903 Tanjung Selor

Sebelumnya UPTD Puskesmas juga diundang untuk berpartisipasi melaksanakan sunat massal yang diselenggarakan dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Desa Karang Agung Kecamatan Tanjung Palas Utara pada tanggal 16 Februari 2011 dengan jumlah peserta 15 orang. Hampir setiap tahun kegiatan tersebut dilaksanakan bersamaan dengan program-program dari berbagai lintas sektor.

Kegiatan sunat massal ini diharapkan dapat membantu masyarakat yang ada diwilayah kecamatan Tanjung Palas Utara dalam menjalankan kewajiban. “Jelas sangat membantu masyarakat umumnya dan apalagi masyarakat yang kurang mampu yang ada di daerah-daerah termasuk di tempat kita,’’ terang Hasyim, salah seorang warga setempat.

Manfaat khitan dilihat dari segi kesehatan menurut National Institute for Allergy and Infectious Disease, adalah  sunat/ khian pada laki-laki memiliki dampak yang positif bagi kesehatan seperti dapat mengurangi resiko terkena infeksi virus hiv aids sebesar 60%, risiko virus herpes 28% dan resiko hpv sebesar 35%.

Manfaat lainnya khitan atau sirkumsisi bagi laki-laki adalah menghilangkan kotoran beserta tempat kotoran itu berada yang biasanya terletak dibagian dalam dari kulit terluar penis. Serta untuk menandakan bahwa seorang muslim telah memasuki kondisi dewasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Facebook Twitter Delicious Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger